Sinkronisasi Pelayanan Adminduk, Pengadilan Negeri Kabupaten Kendal.

26 January 2026 Admin Sonny

Dispendukcapil Kabupaten Kendal melaksanakan pertemuan koordinasi dengan Pengadilan Negeri (PN) Kabupaten Kendal pada Kamis, 22 Januari 2026. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari upaya penguatan kerja sama antarinstansi dalam pelayanan administrasi kependudukan di Kabupaten Kendal.

Agenda utama pertemuan tersebut adalah sinkronisasi pelayanan administrasi kependudukan (Adminduk), khususnya yang berkaitan dengan penetapan pengadilan. Sinkronisasi ini membahas mekanisme integrasi data dan alur pelayanan antara Pengadilan Negeri dan Dispendukcapil agar setiap putusan pengadilan yang menyangkut dokumen kependudukan warga dapat diproses secara tepat.

Melalui pertemuan ini, Dispendukcapil dan Pengadilan Negeri Kabupaten Kendal melakukan koordinasi teknis terkait percepatan proses administrasi, validasi data, serta penyelarasan prosedur pelayanan. Hasil koordinasi diharapkan dapat mendukung kelancaran pengurusan dokumen kependudukan masyarakat Kabupaten Kendal sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Kontak Kami
  • Jl. Pramuka(Komplek Perkantoran Kendal) Jawa Tengah, Indonesia
  • Telp 081578822555