Percepatan Perekaman KTP-el bagi Pemilih Pemula di Kendal.

29 January 2024 Admin Dafduk

Kendal, 29 Januari 2024 - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Kendal mengadakan kegiatan koordinasi percepatan perekaman KTP elektronik (KTP-el) bagi pemilih pemula di satuan pendidikan pada hari Senin, 29 Januari 2024. Kegiatan ini Tim Dispendukcapil mendatangi beberapa sekolah, antara lain yaitu SMKS Muhammadiyah 1 Weleri, SMAS NU Mualimin Weleri, SMAN 1 Rowosari, MAS NU 6 Cepiring, MAN Kendal, SMKS Perwari Kendal, SMKS Trisula Kendal, SMKS Al Musyafa', dan SMKS Bina Utama Kendal.

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan semua siswa yang terdaftar sebagai pemilih pemula dalam DP4 Dapodik Pemilu 2024 telah melakukan perekaman data KTP-el dan mengkonfirmasi siswa yang belum melakukan perekaman KTP el. Hal ini penting karena KTP-el merupakan syarat utama untuk dapat menggunakan hak pilih pada Pemilu 2024.

Bagi siswa yang belum untuk dapat segera melakukan perekaman data KTP el di Kantor Dispendukcapil Kab. Kendal atau UPTD terdekat dengan membawa fotocopy Kartu Keluarga (KK). (nhk).

Kontak Kami
  • Jl. Pramuka(Komplek Perkantoran Kendal) Jawa Tengah, Indonesia
  • Telp (0294) 381302