Tim Garuda Sigap Rekam KTP Kakak Beradik Berkisah Pilu di RS PKU Muhammadiyah Boja.

12 November 2025 Admin Kafidhin

Kisah pilu dua kakak beradik, Putri (23) dan Intan (19), warga Desa Bebengan, Kecamatan Boja, sempat menggegerkan warga Kendal. Keduanya ditemukan dalam kondisi lemas di dalam rumah, setelah beberapa hari menunggui jenazah ibunya yang diduga telah meninggal dunia tanpa diketahui warga sekitar. Saat ini, keduanya tengah menjalani perawatan intensif di RS PKU Muhammadiyah Boja.

Sebagai wujud kepedulian dan tanggung jawab sosial, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Kendal melalui Tim Garuda Sigap pada 11 November 2025, mendatangi keduanya di rumah sakit. Tim tersebut membantu proses perekaman e-KTP, serta nantinya akan dibantu mengajukan dokumen kependudukan Kartu Keluarga baru(KK) dan akta kematian ibu mereka. Langkah ini diambil agar Putri dan Intan memiliki kelengkapan administrasi untuk memudahkan akses terhadap berbagai hak dan fasilitas pemerintah.

Dukcapil Kendal berharap layanan cepat tanggap yang diberikan dapat sedikit meringankan beban keduanya, baik secara administratif maupun emosional. Selain membantu dalam hal dokumen kependudukan, Dukcapil juga menyampaikan harapan agar Putri dan Intan segera pulih, baik secara fisik maupun mental, dan dapat melanjutkan kehidupan mereka dengan lebih baik ke depannya.

Kontak Kami
  • Jl. Pramuka(Komplek Perkantoran Kendal) Jawa Tengah, Indonesia
  • Telp 081578822555